Tokoh oposisi Henrique Capriles diperkirakan akan menjadi penantang kuat Nicolas Maduro dalam pilpres Venezuela 14 April (foto: dok). |
Tanggal pemilihan umum itu diumumkan oleh komisi pemilihan Venezuela hari Sabtu (9/3), satu hari setelah Wakil Presiden Nicolas Maduro diambil sumpahnya sebagai pejabat Presiden.
Maduro kemungkinan besar akan berhadapan dengan pemimpin oposisi Henrique Capriles, gubernur negara bagian Miranda. Capriles dikalahkan oleh Chavez dalam pemilihan Presiden bulan Oktober tahun lalu.
Capriles menuduh pelantikan Maduro sebagai Presiden hari Jumat (8/3) sebagai pelanggaran undang-undang dasar. Delapan-belas presiden Amerika Latin dan beberapa tokoh asing lainnya menghadiri upacara pemakaman mendiang Chavez, tapi. Amerika hanya mengirim sebuah misi diplomatik.
Sumber Voaindonesia
0 comments:
Posting Komentar